Time to being alone

Untuk semesta,
terkadang memilih untuk sendiri adalah jawaban terbaik dari sebuah masalah. Dimana tidak ada yang peduli akan apapun yang terjadi. Suka maupun duka, terlebih duka, dengan sendiri maka itulah jalan yang lebih baik. Tak perlu bermuka dua, tak perlu menjadi orang lain didepan orang banyak, tak perlu tersenyum dikala sulit. Menjadi sendiri yaitu menjadi diri sendiri seutuhnya.

Bukankah dengan bintang saja bisa kubagi cerita yang tiada seorangpun mengetahui?
Bukankah dengan pasir dan deburan ombak di pantai bisa kubagi tawa yang tiada seorangpun mengerti?

Not my room, Jakarta, 16 Oktober 13
"You need time being alone."

Comments