Pilih-pilih

Hidup ini adalah pilihan.
Memilih untuk percaya atau tidak. Memilih untuk punya harapan atau berputus asa.

Aku lebih memilih melihat yang baik, supaya aku bisa membagikan yang baik. Aku ingin dibesarkan dikeluarga yang baik, supaya suatu hari nanti aku bisa membangun keluarga dengan baik. Aku memilih punya cita-cita yang baik, supaya aku bisa membuat satu hal lebih baik.

Hei tetapi, tidak semua yang baik-baik.

Televisi lebih senang memutar berita tentang kekacauan, kejahatan, kriminal sampai kematian. Keluarga, lingkunganku tidak sebaik yang aku harapkan. Ada banyak keluh kesah, amarah dan ketidakadilan. Aku menyaksikan banyak orang yang tidak memilih untuk jadi baik.

Karena hidup ini adalah pilihan. Mereka berhak memilih menjadi baik atau tidak. Memilih masa depan yang baik atau cuek hanya menjalaninya dengan sia-sia. Menciptakan lingkungan yang baik, walaupun dengan hal-hal sederhana yang kurang dianggap bermakna.

Begitupun aku pada kenyataannya bukan orang baik. Aku hanya berusaha menjadi baik. Aku berusaha meyakinkan diriku aku baik.

Karena menjadi baik adalah sebuah pilihanku, dan jadi pilihan semua orang.

Comments