Dingin
Dalam kepalaku banyak hal yang tidak bisa aku pahami. Seperti malam kemarin saat duduk dalam pangkuanmu, dalam badai malam gelap.
Apakah aku akan selalu ada di sana?
Apa kau akan selalu mau di sana?
Aku tidak mau bertemu denganmu dengan isi kepalaku yang hancur. Tidak mau berkata kata dengan ketidaktahuan.
Hari ini cerah tapi badanku terasa dingin.
Comments